Minggu, 14 Oktober 2012

Ilmu Sosial Dasar Sebagai MKDU


Ilmu Sosial Dasar Sebagai MKDU

Penertian ilmu sosial dasar
Apa ilmu sosial dasar itu? Ilmu sosial dasar atau yang sering disebut ISD adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari tentang masalah-masalah kehidupan sosial didalamnya, khususnya masalah-masalah kehidupan sosial pada masyarakat Indonesia yang mencangkup fakta, konsep, dan teori yang berasal dari berbagai bidang ilmu pengetahuan seperti Geografi Sosial, Sosiologi, Antropologi Sosial, Ilmu Politik, Ekonomi, Psikologi Sosial dan Sejarah.

Tujuan Ilmu sosial dasar
Dijaman jaman arus modernisasi dan perkembangan tehknologi, mempelajari ilmu sosial dasar sangatlah diperlukan guna mencegah dampak-dampak negatif yang ditimbulkan, karena tujuan ilmu sosial dasar ialah memberi wawasan dan membentuk kepribadian seseorang agar dapat memahami lingkungan sosial masyarakat disekitarnya dan peka terhadap situasi dan kondisi permasalahan sosial yang sedang terjadi dimasyarakat.

Tiga kelompolk ilmu pengetahuan
Ilmu sosial dasar adalah sebuah ilmu pengetahuan, tapi apa sebenarnya ilmu pengetahuan? Ilmu pengetahuan adalah suatu kerangka pengetahuan yang tersusun serta teruji kebenaranya, dan diperoleh melalui suatu penelitian ilmiah. Sementara pengetahuan adalah kesan yang timbul dalam pikiran manusia sebagai hasil dari penggunaan pancaindra. Ilmu pengetahuan dibagi menjadi tiga kelompok, yaitu :

1.         Ilmu-ilmu Alamiah (natural scince). Ilmu-ilmu alamiah bertujuan mengetahui keteraturan-keteraturan yang terdapat dalam alam semesta. Untuk mengkaji hal ini digunakan metode ilmiah. Caranya dengan menentukan hukum yang berlaku mengenai keteraturan-keteraturan itu, lalu dibuat analisis untuk menentukan suatu kualitas. Hasil analisis ini kemudian digeneralisasikan. Atas dasar ini lalu dibuat prediksi. Hasil penelitian 100 % benar dan 100 % salah.

2.         Ilmu-ilmu sosial (social scince) . ilmu-ilmu sosial bertujuan untuk mengkaji keteraturan-keteraturan yang terdapat dalam hubungan antara manusia. Untuk mengkaji hal ini digunakan metode ilmiah sebagai pinjaman dari ilmu-ilmu alamiah. Tapi hasil penelitiannya tidak 100 % benar, hanya mendekati kebenaran. Sebabnya ialah keteraturan dalam hubungan antara manusia initidak dapat berubah dari saat ke saat.

3.         Ilmu-ilmu budaya (the humanities) bertujuan untuk memahami dan mencari arti kenyataan-kenyataan yang bersifat manusiawi. Untuk mengkaji hal ini digunakan metode pengungkapan peristiwa-peristiwa dan kenyataan-kenyataan yang bersifat unik, kemudian diberi arti.

ISD (Ilmu sosial dasar) dan IPS (Ilmu pengetahuan sosial)

Perbedaan ISD dan IPS
1.         Istilah  ISD dipakai pada tingkat perguruan tinggi, sedangkan istilah IPS digunakan pada tingat sekolah dasar sampai tingkat sekolah menengah atas.

2.          ISD diarahkan kepada pembentukan sikap, sedangkan IPS lebih kepada pengetahuan dan keterampilan.

Persamaan ISD dan IPS
Bahan dan materi yang dipelajari mencangkup ilmu pengetahuan sosial seperti Geografi Sosial, Sosiologi, Antropologi Sosial, Ilmu Politik, Ekonomi, Psikologi Sosial dan Sejarah.

Golongan bahan pelajaran ISD
1.         Kenyataan-kenyatan sosial yanga ada dalam masyarakat, yang secara bersama-sama merupakan masalah sosial.
2.         Konsep-konsep sosial atau pengertian-pengertian tentang kenyataan-kenyataan sosial dibatasi pada konsep dasar atau elementer saja yang sangat diperlukan untuk mempelajari masalah-masalah sosial yang dibahas dalam ilmu sosial dasar.
3.         Masalah-masalah sosial yang timbul dari masyarakat seperti strata sosial, kesenjangan sosial, konflik sosial, dan Dll.